Coba perhatikan lagi tulisan status anda. Seberapa sering anda update, apa yang anda update’kan? Karena salah-salah menulis status, anda bisa kehilangan teman, pekerjaan, bahkan sampai dengan kekasih.
Apakah anda orang yang termasuk dalam 15 menit sekali update status dari mulai makan, minum, diperjalanan, atau hal yang tidak penting lainnya?
Jika ia ada baiknya anda menguranginya. Karena menurut sebuah riset yang saya kutip dari kompas.com, menjadi orang yang membosankan adalah salah satu hal yang paling dikeluhkan oleh sekitar 500 juta pengguna internet di seluruh dunia. Hal membosankan yang dimaksud antara lain karena harus membaca status Facebook orang lain yang bertuliskan menu sarapannya, lama perjalanannya dari rumah ke kantor, siapa aktor pop favoritnya, atau status mengenai hal-hal yang terlalu pribadi dan tak ada kepentingan bagi orang yang membaca.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar